Liverpool Football
Club (dikenal pula sebagai Liverpool atau The Reds) adalah sebuah klub sepak
bola asal Inggris yang berbasis diKota
Liverpool.
Saat ini Liverpool adalah peserta Liga Utama Inggris. Liverpool telah memenangkan 5 trofi Liga Champions UEFA (dulu Piala
Champions)
dan merupakan klub dengan pemegang gelar juaraLiga Champions UEFA terbanyak di Inggris dan ketiga di Eropa
setelah Real Madrid dan AC Milan. Selain itu Liverpool juga pemegang masing-masing
3 gelar juara Liga Eropa UEFA dan Piala
Super UEFA. Di
kompetisi domestik, Liverpool adalah klub dengan 18 gelar juara Liga Inggris, 7 Piala FA, serta 7 kali juara Piala Liga. Liverpool didirikan pada tahun 1892 dan bergabung dengan Football League pada tahun berikutnya. Klub ini telah
bermain di Stadion Anfield sejak pembentukannya yang terletak sekitar
4,8 km dari pusat kota Liverpool. Periode paling sukses dalam sejarah
Liverpool adalah pada tahun 1970-an dan 1980-an ketika Bill
Shankly dan Bob
Paisley memimpin
klub dengan sebelas gelar liga dan tujuh piala Eropa.
Liverpool didirikan pada tanggal 15 Maret 1892 sebagai akibat perseteruan antara
Komite Everton FC dengan John Holding sebagai Presiden Klub yang
juga pemilik stadion Anfield.
Sebelumnya pada tahun 1891 John
Houlding, sebagai penyewa dari Stadion Anfield, membeli
tanah tersebut secara langsung dan mengusulkan meningkatkan harga sewa dari £
100 sampai £ 250 per tahun. Everton,
yang telah bermain di Anfield selama tujuh tahun, menolaknya dan terjadi
perseteruan. Akibat dari perseteruan itu, Everton akhirnya pindah ke stadion Goodison Park dan John Holding menjadikan stadion Anfield sebagai kandang Liverpool sampai sekarang. Klub sempat diberi
nama Everton FC and Athletic Grounds, Ltd., atau diringkas Everton Athletic, namun Asosiasi
Sepak Bola Inggris (FA)menolak mengakui ada dua tim
bernama Everton. Pada bulan Juni 1892, John Houlding akhirnya memilih nama Liverpool F.C. sebagai nama
baru, dan Liverpool menjelma menjadi kekuatan serius di kompetisi sepak bola Inggris.
Mengawali debutnya sebagai klub sepak bola profesional Liverpool
bermain di Liga Lancashire dan berhasil menjadi juara sebelum
akhirnya bergabung dengan Divisi II Liga Inggris (sekarang bernama Football League Championship) pada musim
1893-94. Pada musim pertamanya di Divisi II, Liverpool langsung menjadi juara
dan berhak untuk promosi ke Divisi I (sekarang bernama Liga
Primer Inggris). Liverpool tidak menunggu lama untuk menjadi
juara liga, karena pada musim pertamanya di Divisi I ini (1900-01), Liverpool
sukses menjuarai Divisi I dan mengulanginya lagi lima tahun kemudian.
Pelatih
Liverpool:
Bill Shankly :
Di awal kepelatihan nya Bill Shankly mempersembahkan gelar pertama piala FA
pada tahun 1965, dan menjuarai liga pada musim 1965-66. Juga menjuarai Piala
UEFA pada musim 1972-73. Pada musim berikut nya mereka juga menjuarai Piala FA,
tidak di sangka itu persembahan terakhir Bill Shankly karena dia memutuskan
pensiun secara mendadak. Dan memeberikan kursi kepelatilan kepada asisten nya
yaitu Bob Paisley.
Bob Paisley: Kejayaan Liverpool di lanjutkan oleh era Bob
Paisley. Selama 9 tahun Bob Paisley menjabat
sebagai manajer Liverpool FC, ia memberikan total 21 tropi, termasuk 3 Piala
Champions, 1 Piala UEFA,
6 juara Liga
Inggris dan 3 Piala
Liga secara berturut-turut. Dengan semua gelar
itu tidak salah bila Bob Paisley menjadi manajer tersukses yang pernah menangani klub
Inggris. Tidak hanya sukses memberikan gelar untuk Liverpool FC, tetapi Bob Paisley juga sukses dalam melakukan regenerasi di tubuh Liverpool FC
dengan tampilnya para bintang muda, seperti: Graeme Souness, Alan Hansen, Kenny Dalglish dan Ian Rush.
Joe Fagan: Menggantikan Paisley yang pensiun pada tahun 1983 dan
digantikan oleh asistennya Joe Fagan.
Sebagai penerus Bob Paisley, Joe Fagan yang
pada saat itu berusia 62 tahun, di musim pertamanya berhasil mempersembahkan
treble buat Liverpool yaitu juara Liga
Inggris, juara Piala
Liga dan juara Piala
Champions. Raihan ini menjadikan Liverpool FC sebagai klub
sepak bola pertama di Inggris yang berhasil meraih 3 gelar juara sekaligus
dalam 1 musim kompetisi. Sayangnya catatan keemasan Joe Fagan ternoda oleh
tragedi insiden di stadion Heysel, saat pertandingan liga Champion melawan
Juventus. Insiden ini menewaskan 39 orang yang kebanyakan fans Juventus. Akibat
nya Liverpool di skor oleh FIFA selama 6 tahun. Karena insiden ini Joe Fagan
memutuskan pensiun dan di gantikan oleh Kenny Dalglish yang adalah mantan
pemain hebat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar